Glamorousmama.com – Ajang Indonesia International Modest Fashion Festival (IN2MF) akan kembali digelar tahun ini.
Setelah sukses pelaksanaan roadshow ke sejumlah kota di berbagai manca negara, yaitu Kuala Lumpur, Paris, Instanbul dan Dubai, puncak acara akan diselenggarakan di Indonesia International Modest Fashion Festival (IN2MF) akan hadir dijakarta yang terpilih menjadi Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) 2024.
Bank Indonesia bersama dengan Kementrian Usaha Mikro Kecil dan Menengah Republik Indonesia, dan Indonesian Fashion Chamber (IFC)menyelenggarakan acara tahunan IN2MF untuk dapat mempromosikan dan memperkuat bagian ekspansi pada produk modest Fasion dari Indonesia bisa masuk kedalam pasaran global.
Melalui IN2MF, sebuah paltform berskala berskala global ditargetkan menjadi salah satu ajang modest fashion rujukan dunia, diharapkan dapat membantu pelaku dalam bidang industri modest fashion yang ada di tanah air untuk dapat memulihkan bisnis secara berskala dengan estafet.
Rangkaian fashion show di IN2MF ( Indonesia International Modest Fashion ) 2024 akan menampilkan lebih dari 1500 koleksi dari berbagai tren modest fashion terbaru maupun trade show (pameran dagang) total lebih dari 200 desainer ternama asal Indonesia, anggota KRA Indonesia serta karya-karya dari 10 desainer Internasional.